Culinary

Chai Kue Pontianak
Indonesia adalah negara kepulauan yang besar, bukan hanya dengan ragam suku, bahasa, adat istiadat tetapi juga kuliner. 'Chai kue' merupakan salah satu makanan khas Indonesia yang berasal dari Pontianak, Kalimantan Barat. Chai Kue sendiri memiliki panggilan lain yaitu Chio Pan, dimana Chio Pan diucapkan oleh orang–orang yang menggunakan dialek Hakka sedangkan Chai Kue diucapkan oleh orang–orang yang menggunakan dialek Thiociu. Dari namanya jelas  bahwa kuliner vegetarian ini merupakan panganan khas dari orang–orang keturunan Tionghoa.
Campuran tepung beras dan sagu yang dikukus membuat tekstur kulit chai kue menjadi begitu lembut. Isian bengkuang atau keladi talas atau kucai cincang nan gurih disertai taburan bawang goreng yang renyah dan sambal cocol yang pedas membuat lidah nagih, lagi dan lagi!
Crispy shrimp

Hi moms and future moms!
 
Tau kan udang merupakan salah satu kudapan laut yang lezat namun rendah kalori?
Tapi jangan salah, meskipun begitu udang memiliki protein yang tinggi, bermineral, serta kaya vitamin dan tentu sangat bias dimasak kreasi. Kali ini saya akan berbagi resep simle "Crispy shrimp" nih!



Bahan :
  • 1/2 kg udang segar
  • 1/3 kg tepung terigu
Tepung cair:
  • 1 butir telur
  • 1/2 sdt baking powder (pengembang kue)
  • 3 suing bawang putih (halus)
  • 2 sdm tepung maizena
  • 4 sdm tepung terigu
  • garam dan lada (halus) secukupnya
Cara memasak:
  1. Blender semua bahan tepung cair lalu lumuri pada udang yang telah dibersihkan
  2. Simpan di dalam freezer selama 10-15 menit agar bumbu merasuk
  3. Lumuri dengan tepung terigu kering lalu goring dengan api kecil hingga kecoklatan
  4. Angkat, tiriskan, sajikan
Gimana moms? So simple, right?
Happy cooking! So chruncy, so healthy!
*No MSG

Tidak ada komentar:

Posting Komentar